News

Dighosting Artinya Adalah? Simak Penjelasan dan Penyebabnya

×

Dighosting Artinya Adalah? Simak Penjelasan dan Penyebabnya

Share this article
Dighosting-Artinya

Ghosting adalah salah satu bahasa gaul anak jaman sekarang dighosting artinya adalah ditinggalkan begitu saja tanpa ada penjelasan sama sekali.

Perilaku yang tidak terpuji ini efeknya sangat besar bagi korban, karena tidak hanya merasakan kesedihan yang mendalam melainkan juga perasaan tidak berharga. Anehnya perilaku seperti ini semakin marak terjadi, bukan hanya dalam dunia percintaan melainkan juga pekerjaan dan bisnis.

Penjelasan Istilah Ghosting Artinya yang Ditingalkan

dighosting-artinya

Memang, pada umumnya dighosting artinya adalah ditinggakan tiba-tiba ini merujuk kepada masalah percintaan. Biasanya, seseorang yang sedang dalam proses pendekatan dan terlihat hampir jadian, lalu salah satu pihak menghilang tanpa sebab.

Hal ini biasanya dipicu oleh perasaan kurang sepikir, tidak sejalan atau satu frekuensi yang dirasakan oleh salah satu pihak. Pilihan ini biasanya juga diputuskan secara cepat tanda ada kata-kata perpisahan yang jelas kepada pihak yang lainnya.

Anehnya para pelaku ghosting ini biasanya saat bertemu akan merasa seperti kurang akrab tanpa merasa bersalah. Akibatnya para korban akan merasa insecure dan terus mencari kesalahan dalam dirinya sendiri yang membuat salah satu pihak menjadi menghilang dari hubungan tersebut.

Meskipun banyak yang menganggap masalah seperti ini wajar saja dalam kehidupan jaman sekarang, faktanya sungguh menyakitkan. Banyak korban yang terjerembab ke dalam kubangan rasa tak berharga dan berakhir menjadi depresi berat.

Alasan Seseorang Bisa Dighosting

Pada umumnya seseorang yang menjadi korban ghosting akan terus bertanya-tanya dalam waktu yang lama. Apa alasannya sehingga dighosting oleh orang yang sebelumnya yang memiliki intensitas tinggi dalam hal kedekatan.

Karena dighosting artinya adalah ditinggalkan tiba-tiba, pastinya korban tidak mempunyai kesiapan lahir dan batin. Sehingga tidak jarang mengalami shock dan penurunan kualitas mental selama beberapa waktu tanpa mendapatkan penanganan yang tepat.

Baik dalam hubungan percintaan maupun dalam urusan pekerjaan atau bisnis, perilaku ini akan meninggalkan luka hati yang tak main-main. Apalagi jika hubungan yang terjalin selama ini terkesan baik-baik saja tanpa kendala, pastinya korban akan merasa ganjil.

Siapa saja pasti akan selalu penasaran kenapa tiba-tiba menghilang seperti hantu saja. Memang, pada dasarnya seseorang yang melakukan ghosting tersebut, akibat merasa tidak nyaman namun tidak berani mengatakannya.

Ada juga yang merasa kurang nyaman menjalin hubungan yang membuat keterkaitan antara yang satu dengan yang lainnya. Menjadi kurang bebas melakukan aktivitas yang biasanya tanpa harus berkaitan dengan siapapun di dalamnya.

Ada juga yang memang tipe pembosan, sehingga saat sudah merasa kurang tertarik menjadi ingin segera melepaskan begitu saja. Namun semua hal tersebut biasanya yang mempunyai kaitan dengan percintaan. Berbeda dengan yang pekerjaan atau usaha, biasanya pihak pengghosting merasa kurang menguntungkan namun tidak mengerti cara mengatakannya.

Dua Tanda Bahwa Sedang Dighosting

Dighosting artinya bukanlah sesuatu yang menyenangkan, sehingga dalam setiap menjalin hubungan sebaiknya siap menghadapinya. Apalagi kalau sudah mengetahui tanda-tandanya seperti berikut:

  • Terlihat Tidak peduli

Biasanya, ketika tidak lagi tertarik seperti sebelumnya dapat menjadi tanda awal perilaku ini. Seperti selalu menghindar dan malas melakukan kontak mata ketika berbicara. Selain itu juga menjadi malas menjawab panggilan maupun pesan yang dikirimkan.

  • Menghindari Pertemuan

Pada umumnya pelaku ghosting tidak akan membicarakan terlebih dahulu dengan korban ketika mempunyai niat. Tanda-tanda yang jelas adalah menghindari pertemuan yang bahkan sudah direncanakan sebelumnya.

Kesimpulan

Meskipun dighosting artinya ditinggalkan begitu saja, namun bukan berarti tidak memberikan pertanda. Saat menyadari sikap dan atensi seseorang menjadi jauh berbeda dari sebelumnya, bersiaplah terhadap kehilangan hubungan tersebut.